Pelaksanaan Survey Budidaya Perikanan - News - BPS-Statistics Indonesia Pesawaran Regency

Need data or statistical consultation? Just chat with HALOSTAT PESAWARAN! Click now!

Visit our social media on instagram to get news and updates about BPS Pesawaran Regency in here

The Pesawaran Regency in Figures 2025 publication is now available and can be accessed Here!!

Pelaksanaan Survey Budidaya Perikanan

Pelaksanaan Survey Budidaya Perikanan

May 6, 2021 | BPS Activities


Sebagai negara Agraris dan Maritim, sektor perikanan merupakan salah satu sektor yang mempunyai peranan penting dalam pembentukan Produk Domestik Bruto (PDB). Selain itu sektor tersebut merupakan sektor penghasil produk perikanan yang merupakan penyediaan sumber protein hewani yang sangat baik bagi kesehatan manusia. Mengingat kebutuhan produk perikanan terus meningkat, maka dibutuhkan informasi mengenai ketersediaan produk perikanan baik perikanan hasil penangkapan maupun budidaya. Badan Pusat Statistik mengumpulkan data produksi ikan yang  dijual di Tempat Pelelangan Ikan (TPI). Data ini dikumpulkan secara triwulanan. Pengumpulan data sektor perikanan yang lebih lengkap, akurat dan up to date sangat dibutuhkan dalam penyusunan kebijakan sehingga kebijakan yang dihasilkan menjadi lebih terarah dan mengenai sasaran yang diharapkan.

Tujuan dan Manfaat Kegiatan

Mendapatkan keterangan mengenai kondisi Pelabuhan Perikanan (PPS/PPN/PPI) dan Tempat PeleIangan Ikan (TPI),  jumlah perahu/kapal yang mendarat di pelabuhan perikanan, jenis alat tangkap yang digunakan di pelabuhan perikanan, rata-rata volume hasil tangkapan yang didaratkan di pelabuhan perikanan dan besarnya produksi dan nilai produksi ikan yang didaratkan dan dijual melalui TPI.

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pesawaran (BPS-Statistics Pesawaran Regency)                Jl. Ahmad Yani No. 119 Pesawaran (35371)        Telp : (0721) 94711                                                Email : bps1809@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia